Anggota Koramil Pantai Timur Lakukan Anjangsana ke Rumah Warga

    Anggota Koramil Pantai Timur Lakukan Anjangsana ke Rumah Warga

    Kabupaten Sarmi, - Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat, anggota Koramil Pantai Timur melaksanakan kegiatan anjangsana ke rumah-rumah warga pada Rabu (08/01/2025). 

    Kegiatan itu bertujuan untuk mempererat silaturahmi sekaligus mendengarkan aspirasi masyarakat secara langsung.

    Babinsa Koramil Pantai Timur, Kopda Amirudin, mengatakan jika anjangsana itu merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial TNI di wilayah tersebut. 

    “Kami ingin memastikan bahwa kehadiran TNI benar-benar dirasakan masyarakat, tidak hanya dalam aspek keamanan tetapi juga dalam mendukung kebutuhan sosial dan kemasyarakatan, ” ujarnya.

    Dalam kunjungan tersebut, Kipda Amirudin menyambangi beberapa rumah warga, termasuk keluarga yang membutuhkan perhatian khusus. 

    Selain bersilaturahmi, anggota Koramil juga memberikan bantuan berupa sembako kepada keluarga kurang mampu. "Bantuan utu diharapkan dapat meringankan beban ekonomi warga, " tandasnya.

    "Kegiatan ini menjadi contoh nyata peran aktif TNI dalam mendukung pembangunan dan menjaga keharmonisan sosial di wilayah Pantai Timur, " imbuhnya. (*)

    Riansyah

    Riansyah

    Artikel Sebelumnya

    Anggota Koramil Sarmi Gelar Komsos dengan...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil Mamberamo Hilir Evakuasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Jelang Putusan Mahkamah Konstitusi, Babinsa Pos Ramil Tingginambut Sosialisasikan Pesan Kedamaian
    Jalin Keakraban, Babinsa Koramil 1710-02/Timika Laksanakan Komsos Dengan Petani Di Wilayah Binaan
    Hendri Kampai: Yang Dibutuhkan Rakyat Pengobatan Gratis, Bukan Sekadar MCU – Setelah MCU, Lalu Apa?
    Hendri Kampai: Saat Janji Politik Menjadi Janji Kosong, Disitu Rakyat Berubah Jadi 'Vigilante Virtual'
    Semakin Dekat dengan Masyarakat, Satgas Yonif 512/QY Menjadi Bagian yang Tidak Terpisahkan dengan Masyarakat

    Ikuti Kami